Sabtu, 31 Maret 2012

Pendaftaran Bidikmisi 2012

Laman Pendaftaran Program Bidikmisi 2012 http://bidikmisi.dikti.go.id/


Aplikasi Pendaftaran Bidikmisi ini terdiri atas 3 bagian:


1. Pendaftaran Sekolah. Pendaftaran Sekolah dilakukan oleh Kepala Sekolah atau Orang Lain yang diberi kuasa/wewenang oleh Kepala Sekolah. Pendaftaran Sekolah dilakukan agar sekolah mendapatkan lisensi/status sebagai Sekolah Pemberi Rekomendasi sehingga bisa merekomendasikan siswanya untuk dicalonkan sebagai penerima Bidikmisi. Lisensi/status Sekolah Pemberi Rekomendasi ditandai dengan diberikannya PIN/Nomor Induk Sekolah Perekomendasi (NISR) yang dikirim ke email masing-masing kepala sekolah. Untuk melihat daftar Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), silakan kunjungi alamat http://npsn.dapodik.org/. 2. Perekomendasian Calon. Perekomendasian Calon dilakukan oleh Pihak Sekolah yang telah memiliki PIN/NISR. Calon yang direkomendasikan harus memiliki NISN dan berada pada kelas 13 (untuk lulusan tahun 2011) dan kelas 12 (untuk yang akan lulus 2012). Data NISN bisa dicek melalui http://nisn.dapodik.org/. Melalui menu Perekomendasian Calon ini, pihak sekolah dapat merekomendasikan siswa-siswinya sebagai calon penerima Bidikmisi. Siswa/i yang dicalonkan adalah lulusan tahun 2012 atau 2011 (yang belum menerima Bidikmisi). Calon yang yang direkomendasikan akan mendapatkan Nomor Pendaftaran Sementara yang bisa digunakan untuk mendaftar Bidikmisi. 3. Pendaftaran Calon. Pendaftaran Calon dilakukan oleh Siswa/i yang telah memiliki Nomor Pendaftaran Sementara (NPS). Setiap siswa yang direkomendasikan oleh sekolah, pasti mendapatkan NPS. Oleh karena itu, silakan menghubungi pihak sekolah masing-masing untuk mendapatkan NPS. Melalui menu Pendaftaran Calon ini, siswa/i dapat langsung memilih maksimal dua Program Studi pada satu Perguruan Tinggi Negeri yang dituju. Pendaftaran yang berhasil akan menetapkan NPS (Nomor Pendaftaran Sementara) menjadi NP (Nomor Pendaftaran). Peserta mencetak formulir hasil pendaftaran dari sistem dan dikirimkan ke PT yang dituju.

Berikut adalah penjelasan mengenai bagaimana mengirim berkas yang sudah dicetak dari sistem (sesuai penjelasan poin 3 diatas): Setiap berkas permohonan pendaftaran yang sudah lengkap (Rekomendasi Sekolah, Formulir Pendaftaran dan syarat lain yang ada pada pedoman Bidikmisi 2012) dikirimkan ke alamat PT yang dituju. Daftar kontak dan alamat PT bisa dilihat di http://bidikmisi.dikti.go.id/ atau website PT terkait.

Informasi Terbaru


download

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
;